Page 21 - E-Modul Biologi-Melina Arianto Nst_Neat
P. 21
TRANSPOR DAN PERTUKARAN ZAT PADA MANUSIA
mulut, lambung, pankreas, dan hati (hepar).
Gambar 1. Sistem pencernaan manusia
(sumber : Irnaningtyas, 2013)
Zat- zat makanan disebut juga gizi atau nutrisi. Makanan bergizi
adalah makanan yang mengandung karbohidrat, protein, lemak
(lipid), vitamin, dan mineral dalam jumlah yang mencukupi kebutuhan
tubuh. Karbohidrat, protein, dan lemak diperlukan oleh tubuh dalam
jumlah yang banyak sehingga disebut makronutrien. Sementara itu,
vitamin dan mineral diperlukan oleh tubuh dalam jumlah yang sedikit
sehingga disebut mikronutrien. Pencernaan makanan meliputi
beberapa proses, yaitu sebagai berikut .
E-MODUL BIOLOGI FASE F SMA/MA 10