Page 80 - REVISI MODUL SISTEM SIRKULASI & SISTEM EKSKRESI KELAS XI_Neat
P. 80

Gangguan                                       Penjelasan

         Kalvus                             Gangguan ini biasanya lebih sering dikenal dengan mata ikan
                                            yang disebabkan oleh virus atau bakteri, selain itu dapat
                                            disebabkan juga oleh terjadinya gesekan secara terus
                                            menerus    misalnya   pemakaian    sepatu    yang   terlalu
                                            sempit.




      Setelah mengenal berbagai gangguan pada kulit, berikut ini penjelasan beberapa gangguan
      yang terjadi pada organ hati.



                                   Tabel 1.3 Gangguan pada organ hati

                 Gangguan                                        Penjelasan

       Liver (Penyakit hati)            Penyakit  liver  paling  sering  disebabkan  oleh  infeksi  virus,
                                        Amoeba  penyebab  disentri,  cacing,  plasmodium  penyebab
                                        malaria, dan Toxoplasma sp.
       Sirosis hati                     Merupakan penyakit yang ditandai dengan berubahnya sel-
                                        sel  hati  menjadi  jaringan  ikat  fibrosa  sehingga  mengalami
                                        kehilangan fungsinya. Penyakit ini biasanya disebabkan oleh
                                        minuman keras serta hepatitis B dan C.
       Hemokromatosis                   Merupakan  kelainan  genetik  yang  menyebabkan  tubuh
                                        menyerap     zat  besi  terlalu  banyak,  zat  besi   tersebut
                                        diperoleh   dari  makanan.    Hal   tersebut   mengakibatkan
                                        terlalu banyak zat besi yang tersimpan di dalam organ-organ
                                        tertentu (seperti, hati, jantung, dan pankreas).






















             69
   75   76   77   78   79   80   81   82   83   84   85