Page 2 - PowerPoint Presentation
P. 2

DASAR TEORI







                Petunjuk Kerja
                Petunjuk penggunaan LKS ini adalah sebagai berikut:
                1. Kerjakan LKS secara berkelompok dan bekerja sama

                2. Kerjakan LKS secara berurutan
                3. Jika ada hal yang kurang jelas tanyakan pada guru







                Dasar teori

                     Istilah  Jamur  berasal  dari  bahasa  Yunani,  yaitu  fungus  (mushroom)  yang
                berarti tumbuh dengan subur. Istilah ini selanjutnya ditujukan kepada jamur yang

                memiliki tubuh buah serta tumbuh atau muncul di atas tanah atau pepohonan.

                     Jamur  atau  fungi  banyak  dikenal  sebagai  cendawan,  lapuk,  kulat,  atau
                kapang.  Jamur  dapat  ditemukan  tumbuh  pada  batang  tumbuhan,  di  halaman

                rumah setelah hujan, pada sisa makanan yang sudah basi, dan di tempat-tempat

                yang  basah  atau  kaya  zat  organik.  Jamur  bukan  termasuk  tumbuhan,  meskipun

                menyerupai tumbuhan. Jamur tidak memiliki  klorofil sehingga jamur tidak dapat
                berfotosintesis.  Jamur  jelas  bukan  termasuk  hewan  da  juga  tidak  menyerupai

                bakteri  maupun  protozoa.  Oleh  R.H.  Whittaker  (1966),  jamur  ditempatkan  pada

                kingdom  tersendiri  berdasarkan  sel  yang  multiseluler  dan  cara  jamur  dalam

                memperoleh makanan. Jamur bersama dengan bakteri merupakan makhluk hidup
                detrivor atau pengurai. Tanpa bantuan jamur, kemungkinan besar permukaan bumi

                akan penuh dengan sampah.














                                                                                                     2
   1   2   3   4   5   6   7