Page 29 - E- Modul Perawatan Kulit Kepala dan Rambut
P. 29

bisa  bernapas  kembali,  menjadi  lebih  sehat  dan  lembut  karena
                                      masukan  nutrisi  yang  kuat  dengan  mengaplikasikan  serum  spa

                                      rambut. Menurut Milady (2012), hair spa adalah pilihan yang lebih
                                      mendalam untuk bagi yang membutuhkan perawatan ekstra untuk

                                      rambut yang kering dan rusak.

                                  d.  Hair Mask
                                          Hair  Mask  adalah  perawatan  rambut  yang  dirancang  untuk

                                      memberikan nutrisi intensif kepada rambut yang rusak. Perawatan
                                      hair mask ditujukan untuk mengobati kerusakan rambut yang terjadi

                                      pada lapisan korteks. Hair mask cocok bagi yang sering melakukan

                                      treatment  dengan  melibatkan  proses  kimia  pada  rambut  seperti
                                      pewarnaan, pengeritingan, dan pelurusan sehingga terjadi kerusakan

                                      pada rambut. Tidak seperti creambath dan hair spa, perawatan hair
                                      mask  tidak  disertai  dengan  pijatan  di  kepala  untuk  meresapkan

                                      kandungan  kosmetiknya.  Hair  mask  juga  tidak  bisa  mengatasi

                                      masalah  di  bagian  kulit  kepala,  seperti  rambut  berminyak  dan
                                      ketombe. Hair mask lebih efektif untuk rambut yang membutuhkan

                                      perawatan  lebih  intensif,  terutama  untuk  mereka  yang  sering
                                      menggunakan alat-alat styling (Milady 2012 & Pratiwi 2019).

                               2.  Perawatan Secara Kering (Dry Treatment)
                                      Perawatan secara kering biasanya tidak melibatkan air dalam proses

                                  aplikasinya,  fokus  utamanya  adalah  menutrisi,  melembapkan,  dan

                                  memperbaiki rambut tanpa perlu mencucinya terlebih dahulu. Menurut
                                  Milady (2012) dalam Milady Standard Cosmetology, perawatan secara

                                  kering  digunakan  ketika  rambut  membutuhkan  nutrisi  langsung  atau
                                  perlindungan ekstra, tanpa harus melalui proses pencucian. Sementara

                                  itu, Pratiwi (2019) menjelaskan bahwa perawatan secara kering sangat

                                  berguna untuk memberikan kelembapan tanpa menambah beban pada
                                  rambut.  Produk-produk  yang  digunakan,  seperti  tonik  rambut  (hair

                                  tonik) dan serum, mengandung bahan-bahan yang mampu merangsang
                                  sirkulasi darah di kulit kepala dan memperkuat akar rambut tanpa perlu

                                  mencuci  rambut  terlebih  dahulu.  Produk-produk  terebut  dapat






                                                                                                            23
   24   25   26   27   28   29   30   31   32   33   34