Page 49 - MODUL ELKTRONIK
P. 49

pembuluh vena disekitar anus. Orang yang sering duduk dalam beraktivitas dan ibu
               hamil seringkali mengalami gangguan ini.



               13. Cacingan
                       Ada  beberapa  jenis  penyakit  cacing.  Tiga  yang  perlu  Anda  ketahui  yaitu
               cacing gelang, cacing tambang, dan cacing kremi.


               13.1. Cacing gelang

                       Disebabkan  oleh  cacing  gelang  atau  Ascaris  lumbriciadea.  Telur  cacing  ini
               masuk  melalui  makanan  dan  minuman  yang  tercemar  atau  tidak  bersih.  Gejalanya

               antara lain perut mulas, mencret dan kembung. Penderita mungkin juga mengalami
               gejala ikutan seperti tenggorokan dan hidung gatal. Terkadang ia mengalami kejang
               dan kesemutan di tangan dan kaki. Mata sering mengedip dan timbul selaput pada

               putih mata. Anak-anak menjadi sering rewel dan menangis. Pengobatannya dilakukan
               dengan memberikan obat cacing yang tepat melalui resep dokter. Resep tradisional,

               rebung atau biji petai cina dapat menyembuhkan penyakit cacing gelang.


               13.2. Cacing tambang
                       Penyakit  cacing  ini  disebabkan  oleh  cacing  tambang.  Telur  cacing  tambang

               masuk  ke  tubuh  melalui  kulit,  khusunya  kaki  dan  tangan.  Telur  cacing  ini  hidup  di
               daerah  lembab  dan  hangat.  Gejala  yang  tampak  ialah  perut  mulas,  mencret,  dan

               kembung. Seringkali diiringi dengan tidak enak badan dan gatal di kaki atau tangan.
               Pengobatannya dengan obat cacing yang sesuai.


               13.3. Cacing kremi
                       Cara telur cacing ini masuk ke dalam sistem pencernaan ialah melalui makanan

               dan  minuman  mentah  dan  tidak  bersih.  Anak-anak  yang  mempunyai  kebiasaan
               menggigit-gigit jari dan bermain di tempat yang becek-lembap berpeluang terkena

               penyakit  ini.  Karena  telur  cacing  kremi  suka  berada  di  air  atau  tanah  yang  tidak
               bersih. Gejala penyakit cacing keremi yaitu gatal-gatal pada liang dubur atau liang
               hidung. Jika parah, mata anak yang menderita cacing kremi tampak agak berbusa.

               Pengobatannya dilakukan dengan memberikan obat cacing yang sesuai dan dosis yang
               tepat  atau  memakan  biji  petai  cina  sebanyak-banyaknya  agar  cacingnya  mati  dan

               keluar bersama tinja.





     49
   44   45   46   47   48   49   50   51   52   53   54