Page 5 - NURFIANTI AMIRUDIN 025
P. 5

W = ½ . alas . tinggi

                   W = ½ . ( 12 – 3 ) . ( 8 – 2 )

                   W = 27 joule




                 B. Energi

                          Energi merupakan salah satu konsep yang penting dalam sains. Meski energi tidak

                   dapat diberikan sebagai suatu definisi umum yang sederhana dalam beberapa kata saja,
                   namun  secara  tradisional,  energi  dapat  diartikan  sebagai  suatu  kemampuan  untuk

                   melakukan  usaha  atau  kerja.  Untuk  sementara  suatu  pengertian  kuantitas  energi  yang
                   setara dengan massa suatu benda kita abaikan terlebih dahulu, karena pada bab ini, hanya

                   akan dibicarakan energi dalam cakupan mekanika klasik dalam sistem diskrit.


                          Cobalah kalian sebutkan beberapa jenis energi yang kamu kenal ! Apakah energi-
                   energi yang kalian kenal bersifat kekal, artinya ia tetap ada namun dapat berubah wujud ?

                   Jelaskanlah  salah  satu  bentuk  energi  yang  kalian  kenali  dalam  melakukan  suatu  usaha
                   atau gerak!


                          Beberapa energi yang akan dibahas dalam bab ini adalah sebagai berikut.




                        a. Energi Potensial

                          Energi  potensial  adalah  energi  yang  berkaitan  dengan  kedudukan  suatu  benda

                   terhadap  suatu  titik  acuan.  Dengan  demikian,  titik  acuan  akan  menjadi  tolok  ukur
                   penentuan ketinggian suatu benda.


                   Misalkan sebuah benda bermassa m digantung seperti di bawah ini.
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10