Page 54 - BAB 1_Bilangan
P. 54
11. Fitra melakukan percobaan di laboratorium. Sebongkah batu yang
bersuhu -6℃ dipanaskan rata-rata kenaikan suhu 3℃ setiap 2 menit.
Jika batu tersebut dipanaskan selama 16 menit, berapa suhu akhir yang
dicapai batu?
12. Sarah bekerja di sebuah kantor yang berlantai 25 di atas tanah dan 3
lantai di bawah tanah. Sarah ada di lift lantai 5, ia turun 7 lantai untuk
mengantarkan barang. Setelah mengantarkan barang, ia harus naik lagi
15 lantai untuk memberikan laporan. Di lantai berapakah Sarah
memberikan laporan?
13. Pada suatu ujian penerimaan siswa baru, ada 40 soal yang diberikan.
Setiap soal yang benar mendapat nilai 5, jika salah maka mendapat nilai
-3 dan tidak dijawab nilainya -1. Anisa dapat menyelesaikan 36 soal
tetapi hanya benar 30 soal. Berapa nilai yang ia peroleh?
14. Tiga buah bilangan bulat berurutan jumlahnya adalah -18. Tentukan
bilangan yang terbesar!
15. Deri memiliki 8 kelereng, Arman memiliki 12 kelereng dan Sandi
memiliki 19 kelereng. Mereka ingin membagi rata jumlah kelereng
mereka sehingga masing-masing memiliki jumlah kelereng yang sama.
Berapa jumlah kelereng yang harus Sandi berikan kepada Deri dan
Arman?
16. Pada suatu hari, suhu di kota Moscow 4℃. Pada hari yang sama,
suhu di Antartika lebih rendah 18℃ dari kota Moscow. berapakah suhu
di Antartika pada hari itu?