Page 51 - E-Modul laju reaksi revisi_Neat
P. 51
E-Modul Berbasis Inquiri Terbimbing
37
INFORMASI
Orde reaksi didefenisikan sebagai bilangan pangkat (eksponen) yang
menyatakan penambahan laju reaksi karena penambahan konsentrasi
zat-zat pereaksi.
1. Orde reaksi nol
Jika orde suatu reaksi terhadap pereaksi tertentu adalah nol, hal ini
berarti bahwa konsentrasi pereaksi tersebut tidak mempengaruhi
laju reaksi. Artinya, berapapun peningkatan konsentrasi pereaksi
tidak akan mempengaruhi besarnya laju reaksi.
Dari grafik didapatkan persamaan laju reaksi orde satu: r = k
Secara matematis, bilangan yang dipangkatkan nol selalu sama
dengan satu, sehingga laju reaksi suatu zat yang orde reaksinya nol
adalah tetap pada konsentrasi berapapun dan nilainya sama
dengan tetapan laju reaksi (k).
2. Orde reaksi pertama
Jika orde reaksi suatu zat sama dengan satu, berarti penambahan
konsentrasi akan berbanding lurus (linier) dengan kenaikan laju
reaksinya. Artinya, jika konsentrasi pereaksi dinaikkan dua kali
semula, maka laju reaksi juga akan meningkat 2 kali semula juga
Dari grafik didapatkan persamaan laju reaksi orde satu: r = k [A]
Laju reaksi
KELAS XI MA