Page 11 - 2. REVISI 1 E-Modul MTK_Neat
P. 11
BANGUN RUANG SISI DATAR
Berdasarkan tujuan pembelajaran pada halaman sebelumnya,
maka kali ini kita akan belajar mengenai bangun ruang sisi datar. Ananda
pasti pernah mendengar istilah “bangun ruang”. Bangun ruang sangat
beragam macamnya. Secara umum, bangun ruang terbagi menjadi bangun
ruang sisi datar dan bangun ruang sisi lengkung. Bangun ruang sisi
lengkung meliputi tabung, kerucut, dan bola. Sedangkan bangun ruang sisi
datar meliputi kubus, balok, prisma, dan limas. Namun, pada e-modul ini kita
akan belajar kubus dan balok saja. Perhatikan baik-baik setiap
penjelasannya, ya.
Apa itu bangun ruang sisi datar?
Bangun ruang sisi datar adalah bangun ruang yang sisinya berbentuk datar
(tidak lengkung).
Kubus dan balok adalah bagian dari bangun ruang sisi datar.
Ini adalah gambar kubus Ini adalah gambar balok
Kubus dan balok merupakan bentuk bangun ruang yang sangat
sering kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari. Pernahkan ananda melihat
bentuk menyerupai kubus dan balok pada lingkungan sekitar?