Page 20 - Bahan Ajar Digital Kinematika Gerak Lurus
P. 20
GERAK LURUS BERUBAH BERATURAN
Gerak lurus berubah beraturan yaitu gerak suatu benda yang
kecepatannya berubah secara teratur. Misalnya saat mengendarai
sepeda awalnya sepeda dalam keadaan diam, satu detik kemudian
kecepatan berubah menjadi 2 m/s. satu detik selanjutnya berubah
menjadi 4 m/s. detik ketiga berubah menjadi 6 m/s dan detik
keempat menjadi 8 m/s.
Sepeda tersebut mengalami pertambahan kecepatan yang sama
tiap detiknya. Pertambahan kecepatan dalam selang waktu tertentu
disebut percepatan. Sepeda tersebut mengalami percepatan yang
tetap. Sepeda tersebut mengalami gerak lurus berubah beraturan.
Jika kecepatan benda semakin lama semakin besar maka artinya
gerak benda dipercepat. Sebaliknya jika kecepatan benda semakin
lama semakin kecil artinya gerak benda diperlambat.
Pada gerak lurus berubah beraturan besar percepatannya konstan,
sehingga kecepatannya akan berubah
17