Page 6 - E-MODUL SPLDV BY NURWASSA_BILLAH INKUIRI TERBIMBIMBING
P. 6
1.
PENDAHULUAN
A. DESKRIPSI E- MODUL
E- modul ini berisi tentang materi sistem persamaan linear dua variabel (SPLDV) yang disusun
dengan pendekatan inkuiri terbimbing. E-modul ini dirancang untuk meningkatkan minat belajar peserta
didik, baik belajar dengan didampingi oleh guru maupun belajar secara mandiri. Selain penyajian yang
menarik E-modul ini juga melatih peserta didik untuk berpikir kritis mengenai soal-soal yang berkaitan
dengan situasi dan kehidupan sehari-hari.
Tentu saja dengan adanya perkembangan ilmu matematika bukanlah tidak mungkin di masa yang
akan datang harus dilakukan perbaikan pada kandungan e-modul agar tetap aktual sesuai dengan
perkembangan ilmu matematika itu sendiri
B. Petunjuk penggunaan E- MODUL
Berikut cara mempelajari dan penggunaan E-modul ini :
1. Pahami tujuan-tujuan dari modul tersebut dan mulailah mempelajari konsep dasar yang
ada pada bab atau sub-babnya.
2. Setelah kalian mengerti dengan materi yang sudah dipelajari kerjakanlah soal latihan
yang terdapat pada modul ini. Dan berusahalah untuk memecahkan setiap permasalahan
dalam E-modul agar kamu semakin memahami dan menguasai materi ini
3. Jika merasa ragu dan bingung atau terdapat kesulitan, bertanyalah kepada guru.
4. Dikarenakan E-modul berbasis Inkuiri Terbimbing cobalah untuk menela’ah istilah , yang
sudah dideskripsikan lalu menyimpulkan nya di link yang sudah di berikan nanti.
MATEMATIKA SMP/MTS KELAS VIII S E-MODUL SPLDV | 1