Page 23 - PowerPoint Presentation
P. 23
telur-telur setelah membungkusnya dengan selaput pelindung. Spesies lainnya
merupakan ovovivipar, mereka menyimpan telur-telur yang telah terfertilisasi
di dalam oviduk. Dengan suplai nutrien dari kuning telur, embrio berkembang
menjadi anak yang akan dilahirkan setelah menetas di dalam uterus. Ada
segelintir spesies yang vivipar, anak berkembang di dalam uterus dan
memperoleh suplai nutrient dari darah induknya melalui plasenta kantong
telur, menyerap cairan bernutrien yang dihasilkan oleh uterus, atau memakan
telur lain.
a b
Gambar 2.5 a. Balistoides conspicillum, b. Haplotaxodon (Hutchins et al,
2003)
Bio Concept
Cermati video serta informasi reproduksi pada ikan di
bawah ini.
KLASIFIKASI
Pisces dikelompokkan menjadi dua kelas yaitu kelas Chondrichthyes dan
Osteichthyes.Berikut ini merupakan penjabaran dari kedua kelas tersebut.
BAB 2 ǀ Kelas Pisces 10