Page 35 - PowerPoint Presentation
P. 35
Fertilisasi pada Amphibia sebagian besar terjadi secara eksternal. Jantan
memegang betina erat-erat dan menumpahkan spermanya di atas telur-telur
yang sedang dikeluarkan oleh betina. Amphibia biasanya bertelur dalam jumlah
banyak di dalam air atau di lingkungan yang lembab. Sebaliknya, spesies-spesies
yang bertelur dalam jumlah yang relatif sedikit mungkin akan membawa telur-
telurnya di punggung, di dalam mulut, atau bahkan di dalam lambung. Ada pula
spesies ovovivipar dan vivipar yang menyimpan telur-telurnya di dalam saluran
reproduksi betina, tempat embrio berkembang tanpa mengalami kekeringan.
Bio Concept
Amati reproduksi Amphibia melalui video di bawah ini.
KLASIFIKASI AMPHIBIA
Amphibia dikelompokkan menjadi tiga ordo yaitu ordo Apoda, Urodela,
dan Anura. Berikut ini merupakan penjabaran dari ketiga kelas tersebut.
1 Ordo Apoda (Gymnophiona)
Ordo Apoda ini sering dikenal sebagai Amphibia yang tidak memiliki kaki,
gelang bahu, gelang panggul, dan anggota tubuh lainnya, tubuh seperti cacing,
bersegmen, dan tidak memiliki ekor meskipun saat dewasa.
Kulitnya lunak dan menghasilkan cairan. Spesies pada ordo ini memiliki
tentakel yang berada di antara mata dan hidung. Perkembangbiakan secara
ovipar atau ovovivipar. Spesies Apoda banyak terdapat di daerah tropis.
BAB 3 ǀ Kelas Amphibia 20