Page 39 - Informatika SMK Kelas X
P. 39

Pada sebuah anteran seperti yang ditunjukkan  pada  Gambar  1.45,
                  posisi manakah yang akan dilayani terlebih dahulu? Posisi paling depan
                  adalah  yang  akan pertama  dilayani.  Bagaimana  menjadi posisi paling
                  depan? Untuk menjadi posisi paling depan maka kalian harus menjadi
                  orang pertama yang masuk anteran.

                      Peristiwa tersebut adalah salah satu contoh konsep dari antrean
                  (queue)  yaitu  penambahan  data atau objek hanya dapat dilakukan pada
                  suatu  ujung (sisi belakang atau  rear)  dan pengambilan data atau objek
                  dilakukan pada ujung lainnya (sisi depan atau  front). Antrean (queue)
                  memiliki aturan  First In First Out  (FIFO)  yang berarti data atau objek
                  yang pertama masuk akan pertama kali keluar atau diambil. Seperti halnya
                  peristiwa antrean nasabah dari sebuah bank (Gambar 1.45) yang telah
                  dijelaskan sebelumnya,  nasabah  yang pertama masuk (rear) ke antrean
                  adalah nasabah yang pertama dilayani (diambil) karena nasabah tersebut
                  berada pada paling depan (front) anteran.
                      Untuk lebih memahaminya, perhatikan contoh ilustrasi pada Gambar
                  1.46.


                                                                                    Teller



                    Rear                     queue                     Front
                  Sumber: Dokumen penerbit
                  Gambar 1.46 Ilustrasi antrean nasabah pada sebuah bank

                      Pada operasi anteran (queue) terdapat dua operasi dasar yang
                  digunakan, yaitu sebagai berikut.
                  a.  Operasi Enqueue menambahkan data ke dalam queue pada posisi rear.
                  b.  Operasi  Dequeue pengurangan atau pengambilan data  queue pada
                      posisi front.
                      Untuk lebih memahami proses queue, perhatikan Tabel 1.8.

                                      Tabel 1.8 Simulasi Proses Queue

                            Perintah            Simulator        Hasil Dequeue
                        Enqueue 3         3

                        Enqueue 2         3, 2                                             Tugas
                        Enqueue 5         3, 2, 5
                                                                                           Kerjakan tugas berikut secara
                        Dequeue           2, 5                         3                   berpasangan!
                                                                                           Carilah 3 contoh peristiwa di
                        Enqueue 1         2, 5, 1
                                                                                           ke hidupan  sehari-hari  yang
                        Dequeue           5, 1                         2                   meng gunakan konsep berikut!
                                                                                           1.  Tumpukan (stack)
                      Keterangan:                                                          2.  Antrean (queue)
                      simulator: bertugas untuk menuliskan queue dari setiap perintah yang diberikan





                                                                                        Bab I  Berpikir Komputasional  25
   34   35   36   37   38   39   40   41   42   43   44