Page 12 - Katalog Digital 15 Januari 2023_Neat
P. 12
Catalogue Heritage Kolonial Surabaya
Transportasi
Transportasi merupakan unsur yang pent-
ing dan berfungsi sebagai urat nadi kehidupan
dan perkembangan ekonomi, sosial, politik dan
mobilitas penduduk yang tumbuh bersamaan dan
mengikuti perkembnagan yang terjadi dalam ber-
bagai bidang dan sektor. Kereta kuda digunakan
sebagai alat transportasi ke tempat bekerja. Bagi
pekerja berpenghasilan rendah, menyewa kere-
ta kuda memberatkan jika hanya untuk keper-
luan berangkat kerja. Realitas ini menginspirasi
A. Ledeboer membuka usaha angkutan umum
pada tahun 1859 yang tarifnya tentu lebih murah.
Perkembangan sarana transportasi di Surabaya
sendiri dikarenakan tingkat mobilitas penduduk
yang semakin tinggi sehingga dibutuhkannya sa-
rana transportasi yang memiliki kapasitas penum-
pang yang cukup banyak. Trem merupakan salah
satu transportasi modern yang ada di kota Surabaya
pada awal tahun 1900. jejak-jeka trem sendiri sam-
pai saat ini dapat dilihat di sekeliling Jl Tunjungan.
8