Page 29 - BKM KEL-5
P. 29
menjadi point penting terbukti dengan adanya kegiatan BKM ini orang tua
antusias terlebih pada malam puncak kegiatan BKM seluruh orang tua
menyaksikan anak-anak tampil dalam kreativitas seni dan mudah-mudahan
setalah ini orang tua menjadi sadar akan pentingnya Pendidikan anak usia
dini bagi anak.
2. Di Kelompok Bhakti Karya Mahasiswa
Dengan adanya kendala yang dihadapi di kelompok merupakan tantangan
yang menjadi warna dan kenangan dalam kegiatan sehingga membuat kami
harus berfikir keras dan memutar otak agar semua kegiatan tidak menjadi
terhambat oleh kendala yang dialami sendiri, dengan demikian kami
mencoba mencari solusinya dengan saling memberi motivasi dan
memotivasi diri sendiri, mengajak mahasiswa bercanda gurau untuk
menghilangkan penat dalam kegiatan dan saling mengingatkan, saling
menguatkan masing-masing akan pentingnya kegiatan BKM, serta
memberikan tauladan kepada yang lain agar tergugah dan menjadi kembali
semangat. Intinya semua kegiatan yang kami lakukan bukan yang tebaik
tapi kami mencoba dengan penuh keyakinan melalui usaha dan upaya serta
tenaga untuk menjadi yang terbaik.
23