Page 41 - E-Modul Mata Kuliah Perkembangan Peserta Didik
P. 41
A. Definisi Anak Usia Dini
Pengertian anak usia dini adalah anak yang berada pada rentang usia 0-6
tahun (Undang-Undang Sisdiknas tahun 2003) dan sejumlah ahli pendidikan anak
memberikan batasan 0-8 tahun. Definisi anak usia dini menurut National Association
fot the Education Young Children (NAEYC) menyatakan bahwa anak usia dini atau
“early childhood” merupakan anak yang berada pada usia 0 sampai dengan 8 tahun.
Pada masa tersebut merupakan proses pertumbuhan dan perkembangan dalam
berbagai aspek dalam rentang kehidupan manusia (Ahmad Susanto, 2017:1).
Dapat disimpulkan usia dini ini merupakan periode awal dan mendasar dalam
sepanjang rentang pertumbuhan serta perkembangan kehidupan manusia. Pada masa
ini juga ditandai oleh berbagai periode-periode penting yang fundamental untuk
kehidupan anak selanjutnya. dikatakan bahwa anak usia dini merupakan anak yang
berada pada usia 0 sampai 6 tahun dan menurut National Association fot the
Education Young Children (NAEYC) menyatakan bahwa anak usia dini atau “early
childhood” merupakan anak yang berada pada usia 0 sampai dengan 8 tahun. Pada
masa tersebut merupakan proses pertumbuhan dan perkembangan anak dalam
berbagai aspek-aspek dalam rentang kehidupan manusia yang sedang mengalami
proses pertumbuhan dan perkembangan yang pesat, karena pada masa usia dini inilah
seluruh aspek anak harus berkembang seperti aspek kognitif, fisik motorik, bahasa,
sosial emosional, moral dan seni secara optimal, yang tidak terlepas dari pemberian
stimulasi pada anak.
Usia dini merupakan periode awal yang paling penting dan mendasar
sepanjang rentang pertumbuhan serta perkembangan kehidupan manusia. Pembagian
rentang usia berdasarkan keunikan dalam tingkat pertumbuhan dan perkembangan di
Indonesia, tercantum dalam buku kurikulum dan hasil belajar anak yang terbagi ke
dalam rentang tahapan (Depdiknas, Puskur, 2002:1) dalam (Suryana, 2016: 26)
adalah: 1) Masa bayi berusia lahir 12 bulan, 2) Masa “toddler” atau balita usia 1-3
tahun, 3) Masa prasekolah usia 3-6 tahun, 4) Masa kelas B TK usia 4-5/6 tahun
(Cathy Malley, 2004).
B. Karakteristik Perkembangan Anak Usia Dini
Perkembangan (development) adalah bertambahnya kemampuan (skill) dalam
struktur dan fungsi tubuh yang lebih kompleks dalam pola yang teratur dan dapat
35