Page 150 - Panen Cuan Di Tiktok
P. 150
Tujuan:
Tujuan bagian ini adalah untuk memberikan informasi yang
benar dan mengedukasi audiens. Ini juga membantumu
membangun kredibilitas kamu sebagai sumber yang tepercaya.
3. Solution (Solusi)
Penjelasan:
Terakhir, tawarkan solusi atau langkah-langkah konkret yang
bisa diambil audiens untuk memanfaatkan kebenaran yang
baru mereka pelajari.
Misalnya, rekomendasi produk atau cara-cara untuk
menerapkan informasi tersebut dalam kehidupan mereka.
Tujuan:
Tujuan di sini adalah untuk memberikan nilai nyata kepada
audiens dengan memberikan mereka solusi yang praktis dan
mudah diikuti. Ini juga bisa mengarahkan mereka untuk
mengambil tindakan tertentu.
BEDAH STRUKTUR KONTEN
Yuk, kita bahas lebih dalam formula konten Myth-Truth-Solution.
1. Myth (Mitos)
Ini bagian di mana kamu mengungkapkan mitos’ atau kesalah-
pahaman umum tentang topik yang kamu bahas. Mitos ini
sering kali salah kaprah atau nggak sesuai fakta.
Yang Harus Kamu Lakukan:
Kamu mulai dengan mengungkapkan mitos atau rumor yang
salah, sehingga audiensmu tahu bahwa ada sesuatu yang
kurang tepat.
Kenapa Ini Penting:
Ini penting karena bisa menarik perhatian. Orang suka banget
tahu apa yang salah atau tidak akurat, dan ini bikin mereka lebih
penasaran’ buat tahu mana yang bener.