Page 51 - Modul Suhu dan Kalor Bermuatan Kearifan Lokal
P. 51
Uraian Materi
Anda telah mengetahui bahwa kalor adalah energi
yang dapat berpindah dari benda yang bersuhu tinggi ke
benda yang bersuhu rendah. Contohnya adalah pada saat
penyajian nasi sop, kalor berpindah dari kuah yang panas ke
bahan-bahan nasi sop. Selain itu, pada waktu menyetrika
pakaian, kalor berpindah dari setrika ke pakaian yang
disetrika. Ada tiga cara kalor berpindah dari satu benda ke
benda lainnya, yaitu konduksi, konveksi, dan radiasi.
Perpindahan Kalor Secara Konduksi
Apa yang terjadi saat Anda memegang sendok saat
menyantap nasi sop yang panas? Ujung sendok akan terasa
panas padahal mulanya tidak terasa panas. Mengapa sendok
terjadi demikian? Karena terjadi perpindahan kalor secara
konduksi dari nasi sop ke ujung sendok.
Gambar 15. Nasi sop Banjar
(Sumber: google.com)
Konduksi adalah perpindahan kalor pada benda-
benda yang bersentuhan dan jika kita tinjau pada tingkat
atom maka mekanismenya dapat dijelaskan sebagai berikut.
41