Page 45 - Modul Suhu & Kalor Bermuatan Kearifan Lokal
P. 45
∆T : Selisih suhu (C°)
: Suhu benda yang bersuhu tinggi
1
: Suhu benda yang bersuhu rendah
2
T : Suhu akhir campuran
Contoh lain dari peristiwa asas Black dalam
kehidupan sehari-hari adalah saat menyajikan nasi sop. Saat
kuah sop yang panas dimasukkan ke piring yang berisi nasi,
suwiran ayam, wortel, telur, perkedel, dan lainnya; nasi dan
bahan-bahan mengalami kenaikan suhu sehingga menjadi
panas. Namun, kuah sop mengalami penurunan suhu. Untuk
menambah pemahamanmu pada materi ini silahkan simak
video berikut.
(Sumber: Youtube.com)
TOKOH
Joseph Black
Sang Penemu Asas Black
Joseph Black (lahir 16 April
1728 dan meninggal 6 Desember
1799). Beliau merupakan seorang
dokter dan ahli kimia serta ahli fisika
yang berasal dari Skotlandia. Beliau
juga merupakan Profesor Anatomi
dan Kimia di University of Glasgow
selama 10 tahun sejak 1756 dam
Profesor Kedokteran dan Kimia di
University of Edinburgh dari tahun 1766.
35