Page 22 - Pocket Book (Materi Unsur, Senyawa, dan Campuran)
P. 22
Pemisahan Campuran pada
Partikel Tidak Larut
1. Dekantasi
Metode dekantasi dilakukan untuk memisahkan campuran yang
penyusunnya berupa cairan dan padatan.
2. Pengayakan dan penyaringan
Pengayakan adalah metode pemisahan campuran padatan yang memiliki
ukuran berbeda-beda.
Contoh: Mengayak pasir untuk memisahkan dengan kerikil (batu-batu
kecil).
Selain pengayakan, metode penyaringan menggunakan prinsip yang
sama, yang pembedanya adalah ukuran partikel yang akan dipisahkan.
Metode penyaringan digunakan untuk memisahkan partikel yang jauh
lebih kecil dibandingkan pengayakan.
3. Sentrifugasi
Metode sentrifugasi menggunakan gerakan partikel dalam proses
pemisahannya. Contohnya adalah proses pengeringan baju
4. Pemisahan magnetis
Magnet dapat mengangkat besi dan baja. Magnet tidak berfungsi
pada plastik, kaca, kertas atau karton. Karenanya, magnet menjadi cara
termudah untuk memisahkan besi dan baja dari bahan non-magnet.