Page 2 - eModul Bhs Indonesia
P. 2

KATA PENGANTAR

                       Puji syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan Yang
               Maha Esa atas rahmat dan karunia-Nya sehingga eModul
               Bahasa  Indonesia  Berbasis  Project-Based  Learning
               (PjBL)  ini  dapat  terselesaikan.  Modul  ini  dirancang
               sebagai panduan belajar yang interaktif, kontekstual, dan
               sesuai     dengan     kebutuhan     mahasiswa      dalam
               mengembangkan  kompetensi  berbahasa  Indonesia  yang
               baik  dan  benar.  Dengan  pendekatan  PjBL,  modul  ini
               diharapkan  mampu  meningkatkan  keterampilan  berpikir
               kritis,  kolaborasi,  dan  kreativitas  mahasiswa  melalui
               kegiatan-kegiatan  berbasis  proyek  yang  relevan  dengan
               kehidupan nyata.
                       Isi  modul  ini  mencakup  lima  bab  utama  yang
               meliputi  Sejarah,  Kedudukan,  dan  Fungsi  Bahasa
               Indonesia;  Ragam  dan  Laras  Bahasa;  Kaidah  Bahasa
               Indonesia;  Diksi  (Pilihan  Kata);  serta  Pembentukan  dan
               Perluasan Kalimat. Setiap bab dirancang secara sistematis
               dengan dilengkapi deskripsi materi, capaian pembelajaran,
               rangkuman, latihan soal, serta Lembar Kerja Mahasiswa
               (LKM) berbasis sintaksis PjBL. Pendekatan ini tidak hanya
               bertujuan  untuk  meningkatkan  pemahaman  teoretis
               mahasiswa,  tetapi  juga  memberikan  pengalaman  belajar
               yang aplikatif dan bermakna dalam konteks pembelajaran
               bahasa.
                       Kami menyadari bahwa eModul ini masih jauh dari
               kesempurnaan.     Oleh    karena    itu,   kami   sangat
               mengharapkan  masukan,  kritik,  dan  saran  dari  para
               pembaca,  dosen,  dan  mahasiswa  untuk  pengembangan
               modul ini ke depannya. Semoga eModul ini dapat menjadi
               salah  satu  sarana  pembelajaran  yang  bermanfaat  dalam
               mendukung      pengembangan      kompetensi    berbahasa
               Indonesia bagi para mahasiswa.
                                                                Penulis




                                                                       i
   1   2   3   4   5   6   7