Page 37 - Buku Murid Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS) untuk SD_MI Kelas III - Fase B
P. 37
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET, DAN TEKNOLOGI
REPUBLIK INDONESIA, 2022
Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial untuk SD/MI Kelas III
Penulis: Amalia Fitri, dkk.
ISBN 978-602-244-671-2 (jil.3)
Sumber: freepik.com/olegdoroshenko
Bab 2
Ayo, Mengenal Siklus pada
Makhluk Hidup
Lihatlah monyet bekantan khas Pulau Kalimantan tersebut. Monyet
ini sangat khas dengan bentuk hidungnya yang panjang. Anak
bekantan mirip dengan induknya. Namun, ukuran badannya lebih
kecil dari induknya. Ketika dewasa nanti, anak bekantan juga akan
berkembang biak dan memiliki anak.
Tujuan Pembelajaran
1. Menjelaskan tahap siklus yang dilalui oleh makhluk hidup.
2. Membandingkan siklus hidup pada manusia, hewan, dan
tumbuhan.
3. Membuat simulasi menggunakan bagan/alat bantu
sederhana tentang siklus hidup hewan.