Page 8 - MODUL BAKTERI
P. 8
X/ SEMESTER GANJIL BAKTERI
berbentuk batang tunggal, walaupun ada juga diplobacilli yang muncul
berpasangan dan streptobacilli yang muncul berantai.
c. Spirillum adalah bakteri yang membentuk melengkung. Banyak jenis ini yang
sifat tubuhnya kaku dan punya kemampuan untuk bergerak. Jenis spiral dibagi
lagi menjadi vibrio, spirilla, dan spirochetes. Vibrio berbentuk seperti karakter
koma, sementara spirilla punya struktur spiral yang kaku. Terakhir, Spirochetes
membentuk spiral yang fleksibel.
E. Cara Hidup Bakteri
Bakteri dapat hidup di berbagai habitat sesuai dengan cara hidupnya. Ada
yang hidup bebas, ada pula yang hidup sebagai parasit pada manusia dan hewan.
Bakteri yang hidup bebas ada yang dapat menyusun makanannya sendiri (autotrof)
dan ada juga yang tidak.
Bakteri dapat hidup di berbagai habitat sesuai dengan cara hidupnya. Ada
yang hidup bebas, ada pula yang hidup sebagai parasit pada manusia dan hewan.
Bakteri yang hidup bebas ada yang dapat menyusun makanannya sendiri (autotrof)
dan ada juga yang tidak Bakteri aerob dan bakteri anaerob dapat menyusun
makanannya sendiri (heterotrof). Umumnya, bakteri dapat tumbuh subur di
lingkungan yang cenderung basah dan lembap, dengan suhu 25 – 37C. Akan tetapi,
ada juga bakteri yang dapat hidup pada kondisi lingkungan ekstrem seperti asam, basa,
panas, dingin, asin, manis, ada oksigen, atau tanpa oksigen. Berdasarkan kebutuhan
terhadap oksigen, bakteri dapat dikelompokkan menjadi bakteri aerob, bakteri
anaerob fakultatif, dan bakteri anaerob obligat.
a. Bakteri Aerob dan Anaerob
Bakteri aerob adalah bakteri yang memerlukan oksigen untuk kelangsungan
hidupnya. Jika tidak terdapat oksigen, bakteri akan mati. Oksigen diperlukanuntuk
mengoksidasi glukosa atau zat organik lainnya seperti etanol menjadi CO2 dan energi.
Energi yang diperoleh akan digunakan untuk melakukan aktivitas hidup seperti
berkembang biak. Contoh bakteri aerob adalah bakteri nitrifikasi, yaitu Nitrosomonas,
Nitrosococcus, dan Nitrobacter, serta bakteri Thiobacillus ferrooxidans, Acetobacter,
dan Hydrogenomonas.
1) Bakteri anaerob fakultatif adalah bakteri yang dapat hidup, baik dengan
oksigen atau tanpa oksigen. Contoh bakteri anaerob fakultatif adalah Escherichia
coli, Lactobacillus, dan Aerobacter aerogenes.
2) Bakteri anaerob obligat adalah bakteri yang tidak membutuhkan oksigen dalam
hidupnya. Jika ada oksigen, bakteri akan mati. Contoh bakteri anaerob obligat
adalah Clostridium tetani (penyebab penyakit tetanus), Methanobacterium
(penghasil gas metana), dan Bacteroides fragilis (penyebab abses atau tumpukan
nanah di usus).
C I R I , S T R U K T U R , C A R A H I D U P D A N B E N T U K B A K T E R I Page 8

