Page 49 - media elektronik berbasis flip pdf profesional (diterapkan)
P. 49

KEGIATAN PEMBELAJARAN I







                                                                              KEGIATAN MENCOBA !

                                                          Setelah kamu mempelajari materi dan membaca ilustrasi agar kamu
                                                         lebih paham dan mengerti tentang materi silahkan lakukan pratikum
                                                                                   dibawah ini









          Tujuan : Untuk mengetahui pemanfaatan jamur di bidang industri makanan.


          Alat & Bahan :

              1. Pisau                                       4. Wadah plastic atau bakul
              2. Umbi kayu dan ketan putih                   5. Kompor
              3. Daun pembungkus                             6. Ragi tapai

          Cara kerja :
              1. Jika  kalian  menggunakan  ubi  kayu,  terlebih  dahulu  kupas  ubi  kayu,  kemudian
                  potong menjadi beberapa bagian yang lebih kecil. \
              2. Cuci hingga bersih. Masukkan ke dalam dandang, kemudian masaklah di atas api
                  hingga matang.
              3. Dinginkan, lalu masukkan pada suatu wadah.
              4. Taburi dengan ragi tapai, lalu tutup dengan rapat.
              5. Diamkan selama 2 hari.
              6. Periksa  keadaan  ubi  kayu?  Apakah  sudah  menjadi  lunak  atau  menjadi  tapai?
                  Mengapa demikian?
              7. Rasakan! Bagaimana?
              8. Buatlah laporan kegiatan!
              9. Lakukan percobaan kedua dengan bahan baku ketan putih!
          Pertanyaan :


              1. Mengapa dalam pembuatan tapai, wadah yang digunakan untuk fermentasi harus
                  tertutup rapat?
              2. Bagaimana  kalau  wadah  dalam  pembuatan  tapai  terdapat  celah  atau  bahkan
                  terbuka?
              3. Mengapa air yang terbentuk rasanya sangat khas?
              4. Apakah proses ini sama dengan pembuatan roti? Jika tidak, jelaskan!
              5. Jelaskan mengenai peristiwa fermentasi!









                                                                                                                42
   44   45   46   47   48   49   50   51   52   53   54