Page 21 - PRODUK E-MODULE BERMUATAN SSI MATERI EKOLOGI DAN KEANEKARAGAMAN HAYATI KELAS VII
P. 21
______________________________________________________________________
______________________________________________________________________
2. Bagaimana dampak reklamasi terhadap ekosistem disana?
_____________________________________________________________
_____________________________________________________________
3. Menurut pendapatmu, apa upaya yang harus dilakukan agar kelestarian ekosistem
dan keanekaragaman hayati tetap terjaga ? Berikan penjelasan!
_____________________________________________________________
_____________________________________________________________
4. Menurut pendapatmu, apakah isu tersebut menimbulkan pro dan kontra di
Masyarakat? Berikan pendapatmu terkait hal tersebut!
_____________________________________________________________
_____________________________________________________________
Interaksi Antar Komponen Ekosistem
Jenis interaksi yang paling umum terjadi yaitu kompetisi, predasi, dan simbiosis.
1. Kompetisi adalah interaksi individu yang bersaing memperebutkan kebutuhan
hidup yang sama. Interaksi ini terjadi ketika dua individu bersaing untuk
mendapatkan sumber daya yang sama dan terbatas, seperti hidup di habitat dan
sumber makanan yang sama. Contohnya pada hewan, kebutuhan yang sering
diperebutkan antara lain makanan, sumber air, tempat berlindung dan pasangan.
2. Predasi adalah interaksi antar makhluk hidup yang ditandai dengan adanya
pemangsa dan yang dimangsa atau salah satu makhluk hidup dirugikan. Contohnya
adalah burung memangsa belalang.
3. Simbiosis adalah interaksi antara dua organisme makhluk hidup yang berbeda
yang hidup dihabitat yang sama. Simbiosis dapat dibagi menjadi tiga jenis yaitu
parasitisme, mutualisme dan komensalisme.
12
E-Module IPA Bermuatan SSI Materi Ekologi dan Keanekaragaman Hayati Kelas VII