Page 10 - Buku Ajar Mata Kuliah Dasar Umum Bahasa Inggris
P. 10

memiliki peran tertentu dalam membentuk sebuah kalimat yang memiliki makna
                  lengkap.


                     1. Subjek (Subject)
                        Subjek adalah bagian dari kalimat yang menunjukkan siapa atau apa yang

                        melakukan tindakan atau menjadi fokus dari kalimat. Subjek biasanya berupa
                        kata benda (noun) atau kata ganti (pronoun). Perhatikan contoh berikut:


                         The cat sleeps on the chair.
                         Kucing tidur di atas kursi.


                        Pada kalimat di atas, the cat (kucing) adalah subjek karena merupakan pelaku

                        atau fokus dari tindakan sleeps (tidur).


                     2. Predikat (Predicate)
                        Predikat adalah bagian dari kalimat yang mengandung kata kerja (verb) dan

                        berfungsi untuk menyatakan tindakan atau keadaan subjek. Predikat adalah
                        inti dari makna kalimat karena menentukan apa yang dilakukan atau dialami

                        subjek. Perhatikan contoh berikut:

                         The cat sleeps on the chair.

                         Kucing tidur di atas kursi.

                        Pada kalimat di atas, sleeps (tidur) adalah predikat yang menunjukkan apa

                        yang dilakukan oleh subjek (the cat [kucing]). Predikat bisa terdiri dari kata
                        kerja tunggal atau kata kerja beserta keterangan atau pelengkap lainnya


                     3. Objek (Object)

                        Objek  adalah  bagian  kalimat  yang  menerima  tindakan  dari  predikat.  Objek

                        biasanya  berupa  kata  benda  atau  frasa  benda  (noun  phrase)  dan  terletak
                        setelah predikat dalam kalimat transitif (kalimat yang membutuhkan objek).

                        Terdapat dua jenis objek, yaitu: objek langsung (direct object) dan objek tidak

                        langsung (indirect object).
                             Objek  langsung  adalah  objek  yang  langsung  menerima  tindakan  dari

                        predikat. Sedangkan objek tidak langsung adalah objek yang menerima hasil




                                               Buku Ajar Mata Kuliah Dasar Umum Bahasa Inggris | 5
   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15