Page 71 - Buku Ajar Mata Kuliah Dasar Umum Bahasa Inggris
P. 71
Kata keterangan waktu dapat dibagi berdasarkan waktu kejadian, durasi,
atau waktu relatifnya. Perhatikan tabel berikut.
Waktu Fungsi dan Contoh
Spesifik Menunjukkan kapan suatu kejadian terjadi dengan pasti.
Contoh: yesterday, today, tomorrow, at 8 a.m., …
Durasi Menunjukkan berapa lama suatu tindakan berlangsung.
Contoh: all day, for a week, since morning, …
Relatif Menunjukkan waktu secara relatif atau umum, seringkali
(Dekat & menunjukkan kejadian yang baru sata terjadi atau akan
Jauh) segera terjadi.
Contoh: soon, already, lately, recently, …
3. Kata Keterangan Tempat (Adverb of Place)
Kata keterangan tempat digunakan untuk menjelaskan di mana suatu tindakan
atau aktivitas dilakukan. Kata keterangan ini digunakan untuk memberikan
informasi tentang lokasi atau posisi dari subjek atau objek dalam kalimat.
Seperti kata keterangan lainnya, kata keterangan tempat membantu
memperjelas konteks dan memberikan gambaran yang lebih lengkap tentang
tindakan yang sedang berlangsung. Kata keterangan tempat umumnya
ditempatkan di akhir kalimat. Perhatikan contoh-contoh berikut.
She is waiting outside. They live nearby.
Dia menunggu di luar. Mereka tinggal dekat.
Pada kalimat she is waiting outside, kata keterangan outside (di luar)
menjelaskan di mana she (dia [feminin]) sedang menunggu. Kata keterangan
ini memberikan informasi bahwa lokasi menunggu adalah di luar suatu
bangunan atau ruangan.
Sedangkan, pada kalimat they live nearby, kata keterangan nearby
(dekat) mengindikasikan bahwa they (mereka) tinggal di tempat yang dekat
dengan lokasi tertentu, meskipun tidak secara spesifik. Kata keterangan ini
memberi kesan bahwa jarak tempat tinggal mereka relatif dekat.
Buku Ajar Mata Kuliah Dasar Umum Bahasa Inggris | 66