Page 217 - Prakarya-Kelas-9-Semester-1
P. 217
BUDI DAYA
adaptasi masa penyesuaian suatu organisme dalam lingkungan baru
aerasi pemberian udara ke dalam air untuk penambahan oksigen
aklimatisasi penyesuaian fi siologis terhadap perubahan salah satu
faktor lingkungan
akuarium wadah untuk pemeliharaan ikan yang terbuat dari bahan
kaca dengan ukuran yang terbatas
budi daya usaha yang bermanfaat dan memberi hasil, suatu system
yang digunakan untuk memproduksi sesuatu di bawah kondisi
buatan
densitas jumlah individu persatuan luas atau volume atau masa
persatuan volume yang biasanya dihitung dalam gram/cm3 atau
jumlah sel/ml
desain kerangka bentuk, rancangan
ekstrak sediaan yang diperoleh dari jaringan hewan atau tumbuhan
dengan menarik sari aktifnya dengan pelarut yang sesuai
fi toplankton plankton yang mirip tumbuhan
habitat tempat tinggal makhluk hidup
hapa wadah yang terbuat dari bahan kain terilin berbentuk persegi
panjang, berfungsi sebagai tempat pendederan benih ikan hasil
pemijahan
intensif mengerjakan sesuatu hingga memperoleh hasil optimal
keramba jaring apung wadah untuk budi daya ikan yang diapungkan
di permukaan air, di mana wadah tersebut semua sisinya
diselubungi oleh material (jaring) untuk menahan ikan di dalamnya
dan diapungkan dengan bantuan pelampung dari drum
kolam perairan buatan yang luasnya terbatas lebih kecil dari danau,
sengaja dibuat manusia untuk mudah dikuasai
kontruksi susunan (model, tata letak) suatu bangunan
larva organisme yang belum dewasa yang baru keluar dari telur atau
stadia setelah telur menetas
payau campuran air tawar dan air asin (air laut), air yang agak asin
karena tercampur air laut (biasanya di muara)
Prakarya 209