Page 78 - PADB Katolik IX BS isi.indd
P. 78
Untuk Dipahami
Menurut iman Kristiani, keadilan berarti memberikan
kepada orang lain apa yang menjadi haknya. Keadilan berkaitan
dengan keseimbangan antara hak dan kewajiban setiap orang
di dalam masyarakat. Raja Salomo mengambil keputusan yang
adil dengan dilandasi kebijaksanaan. Salomo memberikan
bayi kepada orang yang berhak memilikinya yaitu ibu dari bayi
tersebut.
Dalam hal kejujuran, kita dapat belajar dari kisah Ananias
dan Safi ra bahwa ketidakjujuran bukan hanya mendustai diri
sendiri dan orang lain, tetap juga mendustai Allah (lih. Kis 5:
4). Sikap tidak jujur merusak hubungan dengan orang lain
dan dengan Allah. Orang yang tidak jujur berarti telah dirasuki
oleh iblis. Ia tidak melaksanakan kehendak Allah, melainkan
kemauan iblis. Yesus menuntut setiap orang untuk setia dan
bertindak jujur.
3. Refl eksi
Keadilan dan kejujuran, merupakan dua keutamaan Kristiani.
Keadilan dan kejujuran, menunjukkan keluhuran martabat manusia.
Keadilan dan kejujuran, merupakan dua hal yang pantas
diperjuangkan.
Menjadi pertanyaan bagi kita; apakah aku sudah bertindak adil?
Apakah mampu menghargai hak orang lain?
Apakah sudah mampu memperlakukan orang lain secara adil?
Apakah sudah menerima orang lain seperti apa adanya?
Apakah aku sudah memperjuangkan kejujuran?
Tidak menghalalkan cara untuk memperoleh hasil yang baik saat
ulangan?
Marilah refl eksikan semua itu dalam hati.
(hening sejenak)
72 Kelas IX SMP