Page 24 - E-BOOK FISIKA TEKANAN ZAT CAIR
P. 24
air (terapung). Seperti kapal-kapal raksasa yang terbuat dari baja mampu
terapung di laut.
Mengapa benda yang begitu berat bisa terapung? Mengapa benda
ketika di udara sangat berat, namun ketika dimasukkan dalam air menjadi
ringan? Jawabannya adalah karena zat cair menghasilkan gaya angkat pada
benda yang tercelup di dalamnya.
Gambar 10 kapal yang bermassa sangat berat mampu terapung di laut
Misalkan sebuah balok dengan panjang sisi p, l, dan t dicelupkan ke
dalam zat cair (Gambar ). Permukaan atas balok berada pada kedalaman h1
dan permukaan bawahnya berada pada kedalaman h = h +t. Untuk
1
2
menentukan gaya angkat kita hanya perlu memperhitungkan gaya yang
bekerja pada permukaan atas dan bawah balok. Permukaan kiri, kanan,
depan, dan belakang hanya menghasilkan gaya arah horizontal sehingga
tidak memberi kontribusi pada gaya angkat. Bisa juga kamu buktikan
bahwa resultan gaya dalam arah horizontal adalah nol.
17