Page 17 - Bahan Ajar Pendidikan Pancasila
P. 17
Sebuah Kabupaten terdiri atas beberapa
kecamatan. Nah, dimanakah kecamatan tempatmu
tinggal? Dengan melakukan kunjungan, kamu dapat
mengetahui karakteristik dari tempat yang kamu
kunjungi. Meskipun daerah tempat tinggal temanmu
berbeda dengan tempat tinggalmu tentunya harus
saling menghargai, karena setiap wilayah yang
berbeda merupakan bagian dari Negara Kesatuan
Republik Indonesia.
Setiap wilayah yang kamu kunjungi tentunya
meiliki karakteristik berbeda, kali ini kalian akan
melakukan kunjungan secara berkelompok ke salah
satu tempat sesuai dengan yang disepakati oleh
anggota kelompok. Kemudian kalian akan membuat
laporan sederhana mengenai hasil observasi yang
telah kalian lakukan.