Page 19 - E-Modul Fisika Materi Gelombang Bunyi
P. 19
16
Seki las Info
Tahukah kamu bagaimana bunyi dapat didengar?
Proses mendengar diawali dengan sumber bunyi menggetarkan udara di
sekitar, getaran atau gelombang kemudian ditangkap oleh telinga bagian luar.
Kemudian getaran diteruskan ke saluran telinga sehingga menggetarkan gendang
telinga (membran timpani). Ketika gendang telinga bergetar, getarannya akan
diteruskan ke tulang pendengaran. Tulang pendengaran akan memperkuat getaran dan
mengirimkannya ke telinga bagian dalam. Saat mencapai telinga bagian dalam,
getaran akan diubah menjadi impuls listrik dan dikirim ke saraf pendengaran di otak.
Otak kemudian akan menerjemahkan impuls ini sebagai suara.
b. Energi dan Intensitas Bunyi
Gelombang dapat merambatkan energi dari satu tempat ke tempat lain melalui
medium yang bervariasi, ketika udara dan gas dilalui oleh gelombang bunyi maka
energi akan merambat melalui medium tersebut. Energi tersebut dirumuskan sebagai
berikut:
1 2
= (1.5)
2
1 2 2 2 2 2
= = 2 (1.6)
2
Dimana:
E= energi gelombang(J)
f = frekuensi (Hz)
= frekuensi sudut (rad/s)
A = Amplitudo (m)
k = konstanta (N/m)
Pernahkah kamu mendengarkan musik melalui earphone sehingga suara di
sekitar tidak terdengar? Nah, hal tersebut dikarenakan adanya intensitas bunyi.
Intensitas gelombang bunyi merupakan energi yang dipindahkan oleh suatu