Page 13 - Modul Kegiatan Belajar 8
P. 13

Fakultas Teknik

                                                                              Keselamatan & Kesehatan Lingkungan Kerja



                                                    Beberapa  kondisi  yang  perlu  diperhatikan  dalam

                                              desain dan penggunaan hood ialah sebagai berikut:
                                              a)  Lindungi  hood  dari  aliran  udara/cross  drafts  karena

                                                  akan  mengurangi  masuknya  kontaminan  ke  dalam

                                                  hood.
                                              b)  Lokasi  hood  harus  mengisap  kontaminan  dari

                                                  breathing zone/zona pernapasan pekerja.
                                              c)  Letakkan  hood  pada  sumber  dan  tidak  pada/di  atas

                                                  lantai.

                                              d)  Desain  hood  (H)  sedemikian  rupa  sehingga  tidak
                                                  mengganggu pekerja.

                                              e)  Posisi gerak H mengikuti gerak alami kontaminan.
                                              f)  Debu kasar trayektori-nya ke arah hood.

                                              g)  Respirable dust tidak tertarik oleh V yang tinggi, tetapi
                                                  oleh massa udara (Q).

                                              h)  Distribusi  aliran  udara  lewat  hood,  yang  luas  dapat

                                                  dikendalikan dengan “narrow slots” di mana V slot = 2
                                                  x V rata-rata.

                                          c.  Penempatan Hood
                                                   Berdasarkan  uraian  di  atas,  dapat  dimengerti  bahwa

                                             penempatan  H  menjadi  penting  agar  semua  kontaminan
                                             dapat memasukinya dengan mudah. Lokasi H harus dipilih

                                             sebagai berikut:

                                             a)  Hindari/eliminasi sumber eksternal aliran udara.
                                             b)  Cegah  lokasi  di  tempat  terjadinya  kerja  yang

                                                 menghasilkan panas.

                                             c)  Jangan  dekat  dengan  gerak  mesin:  grinding  wheels
                                                 (roda penggilingan), beltconveyors.

                                             d)  Jangan  dekat  dengan  gerak  material  seperti  pengisian,
                                                 menjatuhkan/dumping wadah.

                                             e)  Jangan mengganggu gerak pekerja.



                                                              132
   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18