Page 14 - Bahan Ajar MTK Aljabar Flip PDF
P. 14
1.3 Latihan
Petunjuk :
1. Bacalah setiap soal dengan teliti.
2. Jawablah soal beserta dengan langkah penyelesaiannya.
3. Kerjakan secara individu.
4. Kumpulkan hasil pengerjaan kalian di google form yang
sudah disediakan dengan cara klik tombol lingkaran merah
yang ada di bawah soal.
Soal Latihan :
1. Danang membeli y buah apel. Tulislah bentuk aljabar dari
banyak buah apel setiap situasi berikut :
a. Ali punya buah apel 5 kali lebih banyak dari Danang.
b. Danang makan 2 buah apel.
c. Ali membuat jus apel menggunakan 4 buah apel.
d. Total buah apel yang dimiliki Danang dan Ali.
2. Ayu memiliki berat badan p kg. Tulislah bentuk aljabar
dari kondisi berikut :
a. Berat badan Tanti 10 kg lebih ringan dari Ayu.
b. Berat badan Kevin 3 kg lebih ringan dari 2 kali berat
badan Ayu.
c. Berat badan Winda 8 kg lebih berat dari setengah berat
badan Ayu.
3. Bayu sering menggunakan layanan ojek online. Bayu
selalu membandingkan biaya layanan dari berbagai ojek
online untuk mencari harga yang paling murah. Tulislah
bentuk aljabar dari biaya perjalanan menggunakan
berbagai layanan ojek online.
a. Perusahaan Gogo menetapkan biaya administrasi
tetap sebesar Rp5.000,00 dan tarif per km sebesar
Rp1.500,00.
b. Perusahaan Gaga tidak mempunyai biaya administrasi,
namun tarif per km sebesar Rp2.000,00.
c. Perusahaan Gugu menetapkan biaya administrasi
tetap sebesar Rp3.000,00 dan tarif per km sebesar
Rp1.800,00.
10