Page 32 - E-modul IPA Terpadu Model Learning Cycle 5E Tema Gerak Benda dan Makhluk Hidup
P. 32
E-MODUL IPA TERPADU MODEL LEARNING CYCLE 5E BERBASIS
PENDEKATAN KONTEKSTUAL
C. Hukum Newton I
Bunyi hukum newton I :"setiap benda cenderung mempertahankan
keadaannya yaitu tetap diam atau tetap bergerak dengan keceptan konstan".
Benda memiliki kecendrungan untuk tetap mempertahankan keadaan diam atau
geraknya yang disebut dengan inersia atau kelembaman benda. Kelembaman
bisa diartikan dengan kemalasan untuk mengubah keadaan. Adapun rumus
Hukum Newton I yaitu :
∑ F = 0...............................................................................................(1)
Keterangan : ∑ F yaitu jumlah gaya (N)
D. Sifat – sifat Gaya
• Gaya bisa mengubah bentuk suatu benda
• Gaya bisa mengubah arah suatu benda
• Gaya bisa mengubah keadaan benda yang diam menjadi bergerak
• Gaya bisa mengubah keadaan benda bergerak menjadi diam
• Gaya bisa mengubah kecepatan gerak suatu benda
E. Jenis – Jenis Gaya
1. Gaya Berat
Gaya tarik antara 2 benda yang mempunyai massa. Massa sendiri memiliki
defenisi yaitu ukuran banyaknya materi yang dikandung oleh suatu benda.
Pengertian berat adalah ukuran besarnya gaya gravitasi terhadap benda. Rumus
dari gaya ini adalah = m.g
2. Gaya Gravitasi
Gaya tarik antara dua benda yang memiliki massa benda.Gaya gravitasi
dapat menyebabkan semua benda yang ada dipermukaan bumi memiliki berat.
Rumus dari gaya ini adalah :g = w/m
31