Page 6 - Penuntun prak mikro word 01
P. 6

TOPIK II
                                               TEKNIK ISOLASI MIKROBA



                        A.  PENDAHULUAN

                               Populasi mikroba di  alam tidak terpisah sendiri  menurut  jenisnya, tetapi
                            terdiri  dari  campuran  berbagai  macam  sel.  Populasi  bakteri  ini  di  dalam

                            laboratorium dapat diisolasi menjadi kultur murni yang terdiri dari satu jenis
                            yang  dapat  dipelajari  morfologinya,  sifat  dan  kemampuan  biokimiawinya.

                            Dalam  mempelajari  mikroba  tidak  bisa  dilakukan  secara  kasat  mata.
                            Sedangkan dalam suatu lokasi yang menurut manusia sudah cukup kecil, di

                            sana masih terdapat bakteri dalam jumlah besar dan juga bermacam–macam

                            jenisnya. Selain itu, di alam mikrobia pada umumnya tidak hidup tersendiri
                            sebagai  individu  tunggal dan terlepas  dari spesies  yang lain, mikroba lebih

                            sering  ditemukan  dalam  bentuk  koloni  dan  bersama-sama  dengan  mikroba
                            yang lain (Sailer, 2000).

                                  Pemindahan  bakteri  dari  medium  lama  ke  medium  yang  baru  atau

                           dikenal  dengan  istilah  inokulasi  bakteri  ini  memerlukan  banyak  ketelitian.
                           Terlebih  dahulu  kita  harus  mengusahakan  agar  semua  alat-alat  yang  akan

                           digunakan  untuk  pengerjaan  medium  dan  pengerjaan  inokulasi  benar-beanr
                           steril.  Hal  ini  untuk  menghindari  terjadinya  kontaminasi,  yaitu  masuknya

                           mikroba  lain  yang  tidak  diinginkan  sehinggabiakan  yang  tumbuh  di  dalam

                           medium adalah benar-benar biakan murni (Dwidjoseputro, 1980).
                                  Ada berbagai cara untuk mengisolasi bakteri dalam biakan murni yaitu,

                           cara pengenceran, cara penuangan, cara penggesekan atau penggoresan, cara
                           penyebaran, cara pengucilan 1 sel,  dan cara inokulasi  pada hewan. Masing-

                           masing mempunyai kelebihan dan kekurangan (Dwidjoseputro, 1990).


                        B.  TUJUAN

                               Tujuan dari praktikum ini, yaitu mengetahui cara mengisolasi mikroba dari
                               campurannya untuk menghasilkan biakan murni







                                                              6
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11