Page 87 - Kewirausahaan - Mashur Razak
P. 87

74                                               Kewirausahaan



                masalah tersebut.  Hindari memberi nasihat, karena
                akan terkesan menggurui.
            7.  Bersikap ramah.
                Aturan mainnya sederhana. Jangan berharap orang
                lain bersikap ramah kepada pemimpin jika pemimpin
                sendiri  tidak ramah  terhadap  orang lain. Seorang
                pemimpin yang baik tak perlu menjadi  galak untuk
                bisa tegas dan efektif memanajeri bawahannya. Dengan
                bersikap ramah, pemimpin akan selalu bisa melihat sisi
                positif  dari  setiap karyawan  dan  memotivasi  mereka
                untuk bekerja lebih baik lagi.
            8.  Tak kenal maka tak sayang.
                Kepemimpinan  terkait erat dengan hubungan antar
                manusia. Saat bawahan percaya bahwa pemimpin tulus
                peduli dengan mereka, mereka akan berusaha lebih baik
                dalam bekerja. Kenali lebih dekat bawahan, dengarkan
                cerita dan keluh kesahnya. Pada akhirnya, kualitas
                kepemimpinan seseorang  dapat dilihat dari  kualitas
                hubungannya dengan orang-orang di sekitarnya.

                   Sifat kepemimpinan  harus dikembangkan sendiri
            karena sifat tersebut berbeda-beda setiap orang. Kesadaran
            bahwa kita sendiri yang menentukan kadar kemampuan
            kepemimpinan kita untuk melakukan perbaikan. Tidak ada
            cara terbaik agar menjadi pemimpin. Wirausahawan adalah
            individu yang telah mengembangkan gaya kepemimpinan
            mereka sendiri (Suryana & Bayu, 2010).



            D. Perilaku Pemimpin
                 Perilaku kepemimpinan dapat dipelajari. Oleh
            karena itu, dapat terjadi  bahwa individu  yang dilatih
            dalam perilaku kepemimpinan yang tepat akan mampu
            memimpin secara lebih efektif.  Meski begitu,  penelitian
            menunjukkan bahwa  perilaku kepemimpinan  yang tepat
   82   83   84   85   86   87   88   89   90   91   92