Page 9 - Modul Ipa Sistem Tata Surya
P. 9
MODUL IPA SMP/MTS Kelas VII
PETUNJUK PENGGUNAAN
Modul ini tersusun dari beberapa Unit, yaitu Unit 1 sistem tata surya, Unit 2
kondisi Bumi, Unit 3 kondisi Bulan. Agar materi dalam modul ini dapat dikuasai
maka:
1. Peserta diharapkan berdoa sejenak sesuai dengan agama dan keyakinan.
2. Peserta membaca dan memahami secara mendalam tujuan yang harus dicapai
setelah melakukan pembelajaran.
3. Peserta diharapkan membacanya dengan teliti.
4. Mendiskusikan materi-materi yang belum dipahami dengan teman,
tutor/pendidik, dan orang yang dianggap ahli dalam bidang ini.
5. Peserta dapat mencari sumber atau bacaan lain yang relevan dengan untuk
menunjang pemahaman dan wawasan tentang materi yang sedang dipelajari.
6. Peserta mengerjakan setiap tes formatif yang berada di akhir setiap Unit. Ikuti
petunjuk pengerjaan dan evaluasi hasil pengerjaannya dengan seksama.
7. Peserta mengerjakan tes di akhir modul dan menilainya sendiri.
8. Gunakan daftar pustaka dan glosarium yang disiapkan dalam modul ini untuk
membantu mempermudah proses belajar.
TUJUAN YANG DIHARAPKAN
Setelah mempelajari modul ini diharapkan mampu:
1. Mendeskripsikan komponen Tata Surya.
2. Mencari informasi tentang planet-planet penyusun Tata Surya.
3. Mendeskripsikan gerak rotasi Bumi.
4. Mendeskripsikan gerak revolusi Bumi.
5. Menganalisis dampak dari pergerakan Bulan bagi kehidupan di bumi.
6. Mengamati berbagai fase Bulan.
3
1