Page 54 - E-Modul Persamaan dan Pertidaksamaan Linear Satu Variabel HOTS
P. 54
URAIAN
1. Tentukan ukuran setiap sudut pada segitiga di bawah ini.
2. ( HOTS (C4=Menganalisis)
Seorang petani mempunyai tanah berbentuk persegi panjang. Dengan
ukuran panjang 2 kali lebar, dan lebar (2x + 3)m. Jika keliling tanah petani
adalah 84m. Maka Buatlah model matematika dari keterangan diatas,
kemudian carilah panjanf tanah petani beserta lebar tanahnya.
3. ( HOTS (C5= menilai)
Terdapat 8 bungkusan berisi kacang dalam jumlah yang sama dan 10
kacang yang tidak dibungkus didalam masing-masing toples. Jika diluar
toples ada kacang sebanyak 15 dan jumlah seluruh kacang adalah 355,
maka jumlah kacang dalam tiap bungkusan yang ada dalam toples adalah
20 buah. Tentukan pernyataan tersebut apakah benar atau tidak.
4. ( HOTS (C4=Menganalisis)
Pada suatu pagi di jalanan Kota Surabaya, Andi melakukan joging dengan
kecepatan 12 km/jam pada bagian pertama jogingnya, kemudian
dilanjutkan dengan kecepatan 20 km/jam pada bagian kedua. Apabila
selama joging tersebut, Andi telah menempuh jarak 34 km selama 2 jam.
Dari cerita tersebut manakah jarak terjauh Andi selama joging,? Apakah
joging bagian pertama, atau kedua. Jelaskan!
E-Modul |Pertidaksamaan dan Pertidaksamaan Linear Satu Variabel | Kelas VII | 49