Page 14 - Modul Pembelajaran Suhu
P. 14
Macam-Macam Skala
Suhu
2 Skala Celcius
Cara penetapan skala suhu Celcius tidak beda jauh
dengan cara penetuan skala suhu Reamur. Skala
suhu Celcius ditetapkan sebagai berikut:
i. Suhu es murni yang sedang melebur pada
tekanan satu atmosfer ditetapkan sebagai suhu 0
derajat
ii. Suhu air murni yang sedang mendidih pada
tekanan satu atmosfer diterapkan sebagai suhu
100.
Jadi, ketika kita memanaskan es yang sedang
melebur sehingga menjadi air yang sedang
mendidih pada tekanan 1 atmosfer kita
menaikkan suhu sebesar 100 derajat skala
Celcius, atau 100 °C.
3 Skala Fahrenheit
Penetapan skala suhu Fahrenheit sedikit berbeda dengan penetapan
skala Celcius dan Reamur. Skala suhu Fahrenheit ditetapkan sebagai
berikut:
i. Suhu es murni yang sedang melebur pada tekanan satu atmosfer
ditetapkan sebagai suhu 32 derajat
ii. Suhu air murni yang sedang mendidih pada tekanan satu
atmosfer diterapkan sebagai suhu 212.
Jadi, ketika kita memanaskan es yang sedang melebur sehingga menjadi air
yang sedang mendidih pada tekanan 1 atmosfer maka kita menaikkan suhu
sebesar (212-32)= 180 derajat skala Fahrenheit, atau 180 °F.