Page 35 - BANGUN RUANG SISI DATAR REVISI 4_Neat
P. 35

Collect Information
                       Aspek Visual-Spasial : Pengimajinasian, Pengonsepan dan Penyelesaian masalah,



               (pengimajinasian)  Sebuah  limas  segienam  beraturan  memiliki  titik  sudut  T.ABCDEF.
               Bagaimana gambar yang sesuai dengan limas T.ABCDEF?

               (Pengonsepan) Selanjutnya berdasarkan gambar tersebut, tentukan

               a.  Manakah yang termasuk dalam sisi alas dan sisi tegak limas?
               b.  Tunjukkan rusuk tegak dan rusuk alas limas tersebut!

               c.  Ada berapa titik sudutnya? Dapatkah kamu menunjukkan titik sudutnya?

               d.  Tentukan jumlah diagonal bidang, diagonal ruang, dan bidang diagonal bangun tersebut!
                   Dapatkah kamu menunjukkannya?

               (penyelesaian masalah)

               e.  Jika akan dibuat limas segienam T.ABCDEF tersebut dengan menggunakan sumpit kayu
                   dan kertas warna yang tiap sisinya berbeda warna. Tentukan banyknya sumpit dan jenis

                   kertas warna yang dibutuhkan!


               Alternatif penyelesaian

               a.  Sisi alas limas T.ABCDEF yaitu sisi ABCDEF

                   Sisi tegak limas T.ABCDEF yaitu sisi ABT, BCT, CDT, DET, EFT,

                   dan FAT
               b.  Rusuk tegak limas T.ABCDEF yaitu AT, BT, CT, DT, ET, dan FT

                   Rusuk alas limas T.ABCDEF yaitu AB, BC, CD, DE, EF, dan FA
               c.  Berdasarkan gambar limas T.ABCDEF berjumlah 7, yaitu T, A,

                   B, C, D, E, dan F

               d.  Diagonal bidang limas T.ABCDDEF sebanyak 9 buah, yaitu AC, AD, AE, BD, BE, BF, CF, CE,
                   dan DF

                   Limas tidak memiliki diagonal ruang

                   Limas T.ABCDEF memiliki 9 bidang diagonal, yaitu ACT, ADT, AET, BDT, BET, BFT, CFT,
                   CET, dan DFT

               e.  Jumlah sumpit yang dibutuhkan sama dengan banyaknya rusuk pada limas T.ABCDEF
                   yaitu 12 sumpit.

                   Banyaknya jenis kertas warna yang dibutuhkan sama dengan banyak sis ilimas T.ABCDE

                   yaitu 7 buah.



                                                           22
                                                          22
   30   31   32   33   34   35   36   37   38   39   40