Page 8 - INEDERA PENDENGARAN
P. 8
Gangguan pada Telinga
Telinga merupakan bagian yang sangat penting dalam tubuh
kita. Dan ada kemungkinan terdapat gangguan pada telinga
kita, sehingga dapat mengganggu pendengaran dan
berbagai fungsi tubuh lainnya.
Karena, selain sebagai alat fungsi utama untuk mendengar,
telinga juga memiliki fungsi sebagai alat keseimbangan tubuh.
Perilaku hidup tidak sehat dalam merawat telinga akan
mempengaruhi kerja telinga.
Contoh kebiasaan buruk yang dapat mempengaruhi kinerja
telinga adalah membersihkan telinga dengan cuttonbud dengan
cara yang salah, mendengar musik terlalu keras, memasukkan
barang kotor ke telinga, dan lain sebagainya.
Kebiasaan-kebiasaan buruk tersebut dapat menimbulkan
gangguan pada telinga. Apa sajakah itu?