Page 13 - MODUL ALJABAR BERBASIS STEAM KELAS VII
P. 13
c. Suku Tiga (Trinom)
Suku tiga (trinom) adalah bentuk aljabar yang memiliki tiga suku dan bentuk
operasi dihubungkan oleh dua buah tanda penjumlahan dan pengurangan.
Contoh: ² + 3 − 5.
d. Suku Banyak (Polinomial)
Suku banyak (polinomial) adalah bentuk aljabar yang mempunyai lebih dari tiga
suku dan bentuk operasinya dihubungkan oleh beberapa tanda.
Contoh: + 2 − 3 + 5.
Perhatikan contoh 1 di bawah ini menggunakan tahapan-tahapan penyelesaian STEAM!
Disebuah meja terdapat 5 sendok, 5 piring dan 5 gelas. Budi mengambil
1 buah sendok dan piring, lalu Any menaruh 2 buah piring, 3 buah sendok dan
1 gelas. Maka, berapakah jumlah peralatan makan yang tersedia di meja
tersebut sekarang?
Dapat kita tuliskan informasi yang telah kita dapat terlebih dahulu!
Diketahui:
Awalnya terdapat 5 sendok, 5 piring dan 5 gelas.
Lalu dikurangi 1 buah sendok dan piring.
Setelah itu ditambah 2 buah piring, 3 buah sendok dan 1 buah gelas.
Ditanya:
Berapakah jumlah peralatan makan yang tersedia di meja tersebut sekarang?
Dapatkah kamu mengetahui jumlah peralatan
makannya sekarang?
Setelah mengamati bagian focus dan details apakah
kamu menamukan kesulitan atau kebingungan dalam
memahaminya? Jika iya, ajukan pertanyaanmu kepada
guru dan teman sekitar atau klik gambar google class
room disamping! klik di sini
Untuk mengetahui jumlah peratalan makan sekarang kita perlu memisalkan
sendok, piring dan gelas menggunakan beberapa variabel.
Misal: Sendok = , piring = dan gelas = c
Persamaan:
Di atas meja = 5 + 5 + 5
Di ambil Budi = 1 + 1
Di letakkan Any = 2 + 3 + 1
E-MODUL ALJABAR BERBASIS STEAM KELAS VII | 13