Page 7 - EMODUL KIMIA KELAS X BENTUK MOLEKUL ONLINE
P. 7
Emodul Kimia Kelas X Bentuk Molekul 5
KEGIATAN PEMBELAJARAN 1
I. TUJUAN
Setelah mempalajarai materi ini diharapkan peserta didik dapat:
1. memahami teori VSEPR dalam menentukan bentuk molekul
2. menentukan rumus/tipe molekul dari senyawa kovalen poliatom berdasarkan teori VSEPR
3. Menentukan bentuk molekul suatu senyawa kovalen ikatan rangkap berdasarkan teori VSEPR
II. MATERI PELAJARAN
Materi yang akan dibahan pada modul ini meliputi :
1. Teori VSEPR dan Domain elektron untuk memperkiranakan bentuk molekul suatu senyawa
2. Rumus/Tipe molekul berdasarkan jumlah PEI/PEB
3. Menggambarkan bentuk molekul senyawa kovalen poliatom
4. Memperkirakan sifat senyawa berdasarkan bentuk molekulnya
BENTUK MOLEKUL
Molekul-molekul senyawa memiliki bentuk molekul atau geometri
molekul tertentu. Bentuk ini dapat mempengaruhi terjadinya suatu
proses atau reaksi kimia juga menyebabkan perbedaan sifat-sifat dari
berbagai molekul. Bentuk molekul dapat dijelaskan melalui teori Tolakan
Pasangan Elektron Kulit Valensi (VSEPR) maupun teori Hibrisisasi.
A. Teori Tolakan Pasangan Elektron Kulit Valensi
Bentuk molekul merujuk pada susunan tiga dimensi dari atom-atom dalam molekul. Di dalam
suatu molekul terdapat suatu atom yang menjadi pusat dikelilingi oleh atom-atom lain yang
berikatan baik ikatan tunggal, rangkap dua atau tiga. Pasangan elektron dalam suatu senyawa
digambarkan dalam struktur lewis. Struktur Lewis dari suatu molekul merupakan struktur yang
dapat menggambarkan bagaimana posisi pasangan elektron yang mengelilingi atom pusat, baik
pasangan elektron yang berikatan (PEI), maupun pasangan elektron yang tidak berikatan atau
pasangan elektron bebas (PEB). Pasangan-pasangan elektron ini saling tolak menolak.
Metode yang dapat digunakan untuk meramalkan bentuk molekul adalah model rumus titik-
elektron yang diperluas menjadi teori domain elektron atau teori tolakan pasangan elektron kulit
valensi (VSEPR, Valence Shell Electron Pair Repulsion). Teori ini didasarkan pada jumlah pasangan
elektron ikatan dan pasangan elektron bebas dalam kulit valensi atom pusat suatu molekul.
Domain elektron berarti kedudukan elektron atau daerah keberadaan elektron.