Page 28 - EMODUL Dasar-dasar Teknik Ketenagalistrikan (Elemen 5&7) Selvy D
P. 28
Kesehatan, Keselamatan Kerja, dan Lingkungan Hidup atau
disingkat dengan K3LH merupakan suatu upaya untuk
melindungi tenaga manusia agar selalu dalam keadaan sehat dan
selamat selama bekerja di tempat kerja. K3LH juga dapat di
artikan sebagai keselamatan dan kesehatan kerja yang mencakup
berbagai unsur yang terlibat dalam kegiatan aktifitas kerja seperti
orang yang melakukan kegiatan kerja, benda, alat dan barang
yang dikerjakan, mesin yang digunakan serta lingkungan hidup
(manusia tumbuhan hewan dan lainya). Secara Filosofis K3
merupakan suatu pemikiran atau upaya untuk menjamin
keutuhan dan kesempurnaan baik jasmani maupun rohani,
tenaga kerja pada khususnya dan masyarakat pada umumnya
terhadap hasil karya dan budaya menuju masyarakat adil dan
makmur. Secara Keilmuan, K3 adalah usaha mencegah
kemungkinan terjadinya kecelakaan kerja, penyakit akibat kerja,
kebakaran, peledakan dan pencemaran lingkungan.
Kesehatan dan keselamatan kerja (K3) merupakan hal
penting yang wajib diterapkan di lingkungan kerja. Untuk itu,
sebagai siswa SMK, mari secara mandiri selalu mengikuti
prosedur K3, membiasakannya dan menerapkannya pada saat
melakukan pekerjaan baik saat praktikum maupun saat
menggunakan benda-benda kerja.
2. Tujuan K3LH
Keselamatan kerja diartikan sebagai suatu upaya agar pekerja
selamat ditempat kerjanya sehingga terhindar dari kecelakaan
termasuk juga untuk menyelamatkan peralatan serta produksinya.
Secara umum, tujuan Keselamatan & Kesehatan Kerja (K3), adalah:
20
Dasar-Dasar Teknik Ketenagalistrikan