Page 2 - Modul Pembelajaran Perkembangbiakan Tumbuhan Berbasis Kearifan Lokal dan Profil Pelajar Pancasila
P. 2

Puji syukur penulis panjatkan ke kehadirat Allah SWT atas segala rahmat

                        dan petunjuk-Nya sehingga penyusunan Modul Pembelajaran Berbasis Kearifan

                        Lokalda topik Perkembangbiakan Tumbuhan untuk SD/MI kelas IV Semester 1
                        telah selesai. Modul Pembelajaran Berbasis Kearifan Lokal disusun berdasarkan

                        standar isi yang telah ditetapkan pada Kurikulum Merdeka. Materi yang terdapat
                        pada  Modul  Pembelajaran  Berbasis  Kearifan  Lokal  disusun  berdasarkan  hasil

                        penelitian terpublikasi yang relevan.

                               Tujuan penyusunan Modul Pembelajaran Berbasis Kearifan Lokal adalah

                        untuk memudahkan siswa dalam belajar dengan menggunakan modul elektronik

                        yang berbasis android ini. Selain itu, sumber belajar yang dijadikan bahan dalam
                        modul ini merupakan kearifan lokal di daerah Kabupaten Purworejo sehingga dapat

                        meningkatkan  pengetahuan  dan  kepedulian  siswa  terkait  potensi  yang  ada
                        disekitarnya  untuk  membangun  daerahnya  di  masa  depan.  Modul  ini  dapat

                        digunakan  dalam  kegiatan  belajar  mengajar  di  sekolah  maupun  secara  mandiri

                        sesuai dengan kebutuhan siswa.

                               Penulis menyadari menyadari sepenuhnya bahwa modul elektronik ini jauh

                        dari kata sempurna dikarenakan keterbatasan pengalaman dan pengetahuan. Maka
                        dari itu, penulis mengharapkan segala bentuk saran dan masukan serta kritik yang

                        bersifat membangun dari berbagai pihak.

                               Sekian  yang  dapat  penulis  sampaikan,semoga  modul  elektronik  ini

                        bermanfaat bagi penulis dan pembaca.


                                                                   Purworejo, 24 November 2024




                                                                                 Penulis
   1   2   3   4   5   6   7