Page 7 - Energi Listrik
P. 7
ILMU PENGETAHUAN ALAM DAN SOSIAL(IPAS)
Bab 3 (Magnet, Listrik, dan Teknologi untuk Kehidupan
Topik B (Bagaimana Cara Mendapatkan Energi Listrik?)
A. Pengenalan Materi
Pernahkah kalian menonton pertunjukkan wayang atau berkunjung ke
pasar malam sekaten? Wah! Ternyata sudah banyak yang pernah
menonton pertunjukkan wayang dan berkunjung ke pasar malam sekaten.
Adakah yang tau bagaimana cara menghidupkan bayangan wayang di
layar dan bagaimana bianglala bisa berputar? Yap! Tepat sekali cara
menghidupkan bayangan wayang di layar adalah dengan bantuan cahaya.
Dahulu cahaya ini berasal dari blencong yang merupakan lampu
minyak. Namun, seiring berkembangnya zaman sudah banyak pergelaran
wayang yang menggunakan energi listrik yang diubah ke energi cahaya
untuk menghidupkan wayang pada layar. Begitu juga dengan bianglala
yang bisa berputar salah satunya karena adanya energi listrik.
Karena adanya aliran
listrik yang mengalir
melalui kabel ke dalam
lampu tersebut. Paham?
Ayah, lampunya terang
dan bagus. Apa yang
menyebabkan lampu
tersebut bisa menyala?
7