Page 3 - e-Module Ikatan Kimia Ghinna
P. 3
Kata Pengantar
Segala puji dan syukur Penulis panjatkan kepada Allah
SWT. Atas rahmat dan ridho-Nya, Penulis dapat menyelesai-
kan Modul Elektronik Ikatan Kimia menggunakan Strategi
Pembelajaran REACT untuk SMA/MA Kelas X MIPA sebagai
sumber belajar agar memudahkan peserta didik melakukan
pembelajaran ikatan kimia yang diketahui memiliki konsep
cukup banyak.
Pembahasan materi dalam modul menyesuaikan sintaks
strategi pembelajaran REACT dimulai dari menghubungkan
konsep ikatan kimia dengan kehidupan sehari-hari/relating,
mengalami/experiencing, menerapkan/applying, bekerjasa-
ma/cooperating, dan mentransfer/transferring. Modul ini
memuat materi ikatan kimia dengan dilengkapi dengan
multimedia pendukung dengan harapan agar peserta didik
mudah dalam memahaminya.
Penulis menyadari bahwa modul ini tidak dapat selesai
tanpa bantuan banyak pihak. Oleh karena itu, Penulis mengu-
capkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh
pihak yang mendukung dan membantu sehingga modul ini
dapat selesai dengan baik. Penulis mengharapkan kritik dan
saran membangun dari para pembaca untuk memberikan
perbaikan dan penyempurnaan terhadap modul elektronik.
Semoga modul ini dapat membantu peserta didik dan guru
dalam memudahkan proses pembelajaran kimia.
Jakarta, Juni 2021
Penulis
i