Page 91 - E-MODUL IPA REVISI 3
P. 91
PEMBELAJARAN
A. Tujuan Kegiatan Pembelajaran
Setelah mempelajari modul ini, kamu diharapkan memperoleh
pengetahuan tentang komponen ekosistem dan hubungan makhluk hidup
dalam ekosistem serta keseimbangan ekosistem.
B. Kegiatan Belajar 5
Ekosistem
A. Komponen Ekosistem
Ekosistem merupakan salah satu bagian di kehidupan dunia ini.
Ekosistem adalah hubungan timbal balik antara makhluk hidup dengan
lingkungannya. Ekosistem memiliki dua komponen yakni biotik dan
abiotik. Komponen Biotik adalah komponen ekosistem yang berasal dari
makhluk hidup, seperti hewan, tumbuhan, dan manusia. Sedangkan
komponen abiotik adalah komponen ekosistem yang berasal dari makhluk
tak hidup atau makhluk mati. Contoh dari komponen abiotik adalah air,
batu, tanah, cahaya, dan sebagainya.
1) Komponen Biotik
a. Produsen, yaitu mahluk hidup yang memiliki kemampuan untuk
memproduksi makanan sendiri melalui proses fotosintesis,
diantaranya; tumbuhan hijau, tumbuhan lain yang mempunyai
klorofil.
b. Konsumen (heterotrof), yaitu makhluk hidup yang memakan
berbagai bahan organik yang dihasilkan makhluk hidup lainnya.
Yang termasuk dalam konsumen; manusia, hewan, jamur, mikroba.
c. Pengurai (dekomposer), yaitu makhluk hidup yang memiliki peran
sebagai pengurai berbagai bahan organis yang berasal dari
organisme lain yang telah mati, seperti : bakteri dan cacing.
d. Penghancur (detivritor), yaitu makhluk hidup yang mampu
menghancurkan bahan-bahan organik yang berasal dari sisa-sisa
organisme lainnya yang telah mati.
I L M U P E N G E T A H U A N A L A M